Halo teman-teman Rupiah Token,
Sehubungan dengan pengumuman terbaru mengenai delisting IDRT (Rupiah Token) dari Binance, pengguna tidak lagi dapat memperdagangkan IDRT di platform tersebut. Namun, Anda masih memiliki kesempatan untuk melakukan withdraw (penarikan) IDRT dari Binance ke dompet pribadi Anda.
Untuk memastikan saldo IDRT Anda tetap aman, pengguna diharapkan untuk memindahkan IDRT dari Binance ke dompet dan/atau exchange lainnya sebelum tanggal 6 November 2024. Setelah tanggal tersebut, Binance tidak lagi mendukung penyimpanan maupun transaksi IDRT di platform mereka.
Meski begitu, Anda masih bisa memperdagangkan atau menggunakan IDRT di berbagai platform seperti Uniswap, PancakeSwap dan juga Pintu. Pintu menerima IDRT sebagai IDR yang dapat diperdagangkan dengan berbagai token baik pada Aplikasi Pintu dan Pintu Pro.
Kami meminta maaf atas ketidaknyamanan yang mungkin ditimbulkan akibat delisting ini dan menghargai pengertian Anda. Kami menyarankan semua pengguna untuk mengambil langkah yang diperlukan sebelum batas waktu yang ditentukan.
Demikian informasi penting mengenai delisting IDRT dari Binance. Terima kasih atas perhatian dan kerjasamanya.